Suasana pagi penuh khidmat menyelimuti sekolah SMA Negeri 1 Banawa. Dengan menggunakan baju muslim dan muslimah siswa kelas X,XI dan XII berkumpul di lapangan bola basket untuk memperingati Isra’ Mi’raj (1444 H). Acara ini diadakan pada sabtu (18/02) diawali dengan penampilan albanjari dari BDI (Badan Dakwah Islam) SMA Negeri 1 Banawa dengan tema SMANSA bersholawat. Kemudian acara dilanjutkan dengan istighosah yang dipimpin oleh Bpk. Wandi S.Pd selaku guru agama SMA Negeri 1 Banawa.
Kegiatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. ini dilaksanakan pada hari Sabtu , 18 Februari 2023 di SMA Negeri 1 Banawa. Kegiatan ini diikuti oleh dewan guru dan staf tata usaha serta seluruh siswa/siswi SMA Negeri 1 Banawa.
Acara dilanjutkan dengan tausiah oleh Ustadz. Abdurahman, S.Ag. inti dari tausiahnya adalah siswa tidak hanya memperingati Isra’ Mi’raj saja namun dapat mengamalkan apa yang telah diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. dan mengerjakan semua kewajiban tanpa menundanya karena Rasullah telah berjuangan untuk semua kepentingan umat Islam. Di tengah acara Ustadz. Abdurahman, S.Ag. memberikan yel-yel “SMAN 1 Banawa… yess, Islam… jaya dan Abdurahman … preman” hal ini membuat siswa terhibur dan tetap berantusias untuk mendengarkan tausiahnya. Jadi, sebagai umat Rasul Allah yang baik kita diwajibkan untuk meneruskan perjuangan dan segala perintahnya.
Acara Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di sambut dengan baik oleh seluruh warga sekolah dan diisi dengan berbagai macam kegiatan yaitu, pembacaan kalam ilahi dan saritilawah, Asmaul Husnah, Sholawat, Cerita agama, lagu religi, ceramah yang di sampaikan oleh Ustadz. Abdurahman, S.Ag.
“Pendidikan sangat penting untuk masa depan, terutama pendidikan agama. Karena pada dasarnya pendidikan agamalah yang membentuk karakter seseorang.” Ujar Ustadz. Abdurahman, S.Ag. saat Beliau ceramah.
Kegiatan ini merupakan suatu agenda acara Hari Besar Islam yang selalu diperingati oleh guru-guru dan siswa/siswi SMA Negeri 1 Banawa. Dan juga di lakukan agar dapat memotivasi siswa agar dapat selalu mendalami pelajaran agama Islam dan menerapkannya di kehidupan sehari-hari. Seperti yang disampaikan oleh bapak Malik, S.Pd. Selaku kepala SMA Negeri 1 Banawa.
“Dengan adanya kegiatan ini akan memotivasi siswa untuk selalu mendalami pelajaran agama Islam dan selalu berakhlaktulkarimah” ujar bapak Malik,S.Pd.
Tujuanya adalah Isra’ Mi’raj juga dapat membangun karakter siswa peduli terhadap sesama. Setelah semua rangkaian acara selesai, acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz. Abdurahman, S.Ag. dilanjutkan dengan penampilan Albanjari SMA Negeri 1 Banawa.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini