Detail Berita

Pelantikan Pengurus OSIS SMAN 1 Banawa Masa Bakti 2021-2022

Kamis, 4 Maret 2021 11:45 WIB
162 |   -

Pada Rabu, 9 Februari 2021 Telah dilaksanakannya pelantikan Pengurus OSIS SMAN 1 Banawa Masa Bakti  2021-2022 yang mana dilantik oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Banawa Bpk Malik, S.Pd dengan harapan dapat memberikan prestasi yang lebih baik serta karya dari seluruh siswa SMAN 1 Banawa  melalui pengurusan OSIS SMAN 1 Banawa.

Dimasa Pandemi Covid-19 ini Proses seleksi  pemilihnan dilaksanakan secara daring yang yang diikuti seluruh siswa, SMAN 1 Banawa telah menghasilkan satu nama terpilih sebagai ketua OSIS masa bakti 2020-2021 yaitu Moh Rifki (XI Mipa 3) sebagai ketua dan Aulia Rahma (X Mipa 3) sebagai wakil ketua OSIS.

Dengan menerapkan protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 ini, serah terima jabatan dan pelantikan OSIS tahun ini sedikit berbeda dari tahun sebelumnya karena yang mengikuti acara hanya pengurus inti yaitu ketua wakil ketua, sekertaris, dan bendahara juga masing-masing ketua seksi bidang.

Pak Malik, S.Pd sebagai Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Banawa berpesan agar Pengurus OSIS baru dapat memberi nuansa baru bagi kemajuan SMA N 1 Banawa dan bertanggung jawab sesuai tugasnya meski di masa pandemi. “Selamat kepada Pengurus OSIS baru, semoga OSIS SMA N 1 Banawa semakin maju, dan Terimakasih kepada pengurus OSIS periode 2019/2020 atas segala dedikasi yang telah diberikan,Ucapnya”.

Ketua OSIS periode sebelumnya Michael Pranata Salim menyerahkan estafet kepemimpinan yang baru kepada Moh Rifki. setelah sebelumnya memimpin seluruh anggotanya. Dengan dilaksanakannya agenda ini, Pengurus Osis Periode 2020/2021 dengan resmi menjabatan dan menanggung amanah selama masa bakti 2020/2021.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini